Tangerang (ANTARA) - PT Infiniti Triniti Jaya selaku pengembang hunian di Serang, Banten, meraih penghargaan kategori perumahan subsidi dengan reputasi terbaik mengutamakan keberlanjutan (sustainability), karena membangun rumah dengan harga murah dan kualitas baik.
Presiden Direktur PT PT Infiniti Triniti Jaya Samuel S Huang, di Tangerang, Sabtu, mengatakan kawasan hunian Mulia Gading Kencana (MGK) adalah perumahan subsidi pertama di Indonesia yang mengantongi sertifikat Bangunan Gedung Hijau (BGH) Predikat Utama dari Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR).
Inovasi utama yang dilakukan dalam pembangunan adalah membangun rumah bagi masyarakat berpenghasilan rendah (MBR) dengan harga terjangkau namun berkualitas terbaik.
Baca juga: Pilih kawasan hunian utamakan bangun sistem drainase sebelum bangunan
Misalnya dengan menggunakan kontraktor, pemasok (supplier) dan vendor yang terbaik dan memiliki komitmen sama dengan developer dalam memberikan kualitas bangunan yang paling baik. Untuk bahan material pun membeli langsung dari pabrik, sehingga dapat terus memberikan rumah berkualitas dengan harga terjangkau kepada masyarakat.
"Pesan dari Menteri Perumahan dan Kawasan Permukiman Maruarar Sirait kepada kami saat memberikan penghargaan adalah terus mengembangkan sebanyak mungkin rumah subsidi dengan kualitas yang baik,” kata Samuel yang juga Bendahara Umum DPP Realestat Indonesia (REI) dalam keterangannya.
Infiniti Realty, katanya lagi, juga berkomitmen untuk terus menghadirkan rumah bersubsidi berkualitas sebanyak mungkin bagi MBR. Apalagi saat ini pemerintah sedang menggerakkan program tiga juta rumah yang harus didukung oleh pengembang.
Baca juga: 3.000 hektar sawah di Serang alih fungsi jadi lahan industri hingga perumahan
Samuel mengajak semua pengembang untuk memacu pembangunan perumahan bersubsidi dan tetap menjaga kualitas bangunan dan kawasan seperti yang diharapkan pemerintah. "Sehingga masyarakat dapat menikmati tinggal dan hidup secara layak dan nyaman sesuai amanah konstitusi negara," katanya pula.
Indonesia Property & Bank Award (IPBA) XIX Tahun 2025 diselenggarakan oleh Journalist Media Network (JMN). Di ajang tersebut, Menteri Perumahan dan Kawasan Permukiman (PKP) Maruarar Sirait juga mendapatkan penghargaan sebagai tokoh penggerak pengembangan rumah subsidi berkualitas untuk pembangunan dan renovasi rumah rakyat.
“Saya meminta dukungan dari semua pihak, agar tujuan pemerintah memberikan hunian yang layak berkualitas bagi masyarakat dapat terwujud,” kata Menteri PKP Maruarar Sirait.
Baca juga: Paramount pasarkan area komersil baru menghadap situ mulai Rp3 miliar